Tuesday, 24 December 2013

MUJAHADAH KHUSUS KECERDASAN



 
FAFIRUU ILALLAAH  -  LARILAH KEMBALI KEPADA ALLAH

MUJAHADAH KHUSUS KECERDASAN
(Mujahadah untuk memohon kecerdasan akal, ketinggian budi dan ilmu yang bermanfa’at)
 

BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIIM

Dalam rangka membantu program “ MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA” Hadrotul Mukarrom Mbah KH. Abdul Madjid Ma'ruf Qs. wa Ra., Mualif Sholawat Wahidiyah, memberikan tuntunan Mujahadah sebagai di bawah ini :
1. Sediakan air dalam gelas/botol atau bejana lainnya.
2. a. Bacalah surat al-Fatihah 3 x, khususkan/hadiyahkan kepada Rasulullah saw. Lalu :
b. Mohonlah syafa’at/maturlah kepada Rasulullah saw dengan kalimat sebagai berikut :
“Yaa Rasulullah ! Syafa’atilah kami yang senantiasa berlumuran dosa dan berlarut-larut dalam kedholiman ini ! Mohonkanlah kepada Allah swt. agar kami sekeluarga diberi ampunan, hidayah dan taufiq yang sempurna, rizki yang mudah, luas dan barokah, serta memperoleh: kejernihan hati, kecerdasan akal fikiran ketinggian budi dan ilmu yang bermanfa’at”, lalu bacalah :

ÙŠَا سَـيِّدِÙ‰ ÙŠَارَسُـوْÙ„َ اللهْ
YAA SAYYIDII YAA RASUULALLAH  
Selama + 30 ( tiga puluh ) menit, sesudah itu ulangi lagi mohon syafa’at/matur kepada Rasululllah saw seperti diatas lalu :
c. Bacalah surat al-Fatihah 1 x, kemudian tiupkan 3 x pada air tersebut.
3. Minumlah air itu pada keesokan harinya sebelum/sekitar matahari terbit dan sebelum makan/minum apapun. Ketika akan minum bacalah : BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIIM, dan YAA SAYYIDII YAA RASUULALLAH  3 x atau 7 x
4. Lakukanlah hal tersebut tiap sore/malam selama 40 hari berturut-turut. Setiap hari paling sedikit 1 x.
Keterangan :
1. Bagi mereka yang (oleh karena sesuatu hal) belum mungkin melakukan mujahadah secara lengkap seperti tuntunan angka 2 diatas, diperkenankan langsung saja membaca 
     YAA SAYYIDII YAA RASUULALLAH)  selama + 30 menit.
2. Mujahadah ini boleh dipergunakan untuk memohon hajat lain, seperti soal kesehatan, keamanan, ketentraman, perdagangan, dan sebagainya. Bagi mereka yang mempunyai sesuatu hajat/kepentingan yang sangat mendesak, lakukanlah Mujahadah seperti angka 2 diatas berulang kali dan tambahlah maturnya (permohonannya) sesuai dengan hajatnya, atau perbanyaklah/lipatgandakan bacaan YAA SAYYIDII YAA RASUULALLAH dan FARIRUU ILALLAAH.
Disamping cara itu, dimana ingat bacalah selalu bacaan tersebut, terutama dalam hati.
3. Mujahadah ini boleh dilakukan oleh siapa saja tanpa pandang bulu, bahkan dianjurkan untuk disebarluaskan  dengan ikhlas dan bijaksana. Boleh dilakukan sendiri- sendiri , tetapi lebih utama apabila berjama’ah seisi rumah (sekeluarga). Usahakan anak-anak kecil/bayipun diikut sertakan di tempat mujahadah selama mujahadah berlangsung,dan berikan minum 1 atau 2 tetes.
4. Lakukan mujahadah ini dengan bersungguh-sungguh dan penuh keyakinan !
Niatlah semata-mata beribadah kepada Allah dengan ikhlas (LILLAH) dan mengikuti jejak tuntunan Rasulullah saw (LIRRASUL).
Merasalah bahwa kita dapat melakukan ini adalah semata-mata atas titah/pertolongan Allah (BILLAH), dan sebab syafa’at/jasa Rasulullah saw (BIRRASUL).
Dengan keagungan dan kekuasaan Allah swt, dan syafa’at tarbiyah Rasulullah saw, serta barokah nadhroh Ghautsu Hadzaz zaman Radhiyallahu’anh, insya allah segala apa yang dihajatkan berhasil. Amiin!
Selamat bermujahadah, semoga diridhoi Allah wa Rasulullah saw. Amiin !
FAFIRRUU – ILALLAH = LARILAH KEMBALI KEPADA ALLAH
Catatan :
Laporkan secara tertulis pengalaman-pengalaman, baik yang dialami sendiri maupun orang lain dari buahnya Mujahadah.
 
Disiarkan oleh :
YAYASAN PERJUANGAN WAHIDIYAH
DAN PONDOK PESANTREN KEDUNGLO
Jl. KH. Wachid Hasyim Kediri Jawa Timur Kode Pos 64114
Telp. (0354) 771018  - 774511 Fax. (0354) 772179
 

No comments:

Post a Comment